27 Desember 2017

Kumpulan Doa agar Anak Baik, Sholeh, dan Terjaga



Kumpulan Doa agar Anak Baik, Sholeh, dan Terjaga


1.  Doa memohon anak sholeh / agar anak sholeh (1)
Robbi hablii minashshoolihiin.

Artinya:
Ya Tuhanku, anugerahkan kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang sholeh. (QS. Ash Shaffat: 100)

2.  Doa memohon anak sholeh / agar anak sholeh (2)
Robbi hablii min ladunka dzurriyatan thoyyibatan innaka samii’ud du’aa-i.

Artinya:
Ya Tuhanku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa.

3.  Doa memohon anak sholeh / agar anak sholeh (3)
Robbi laa tadzarnii fardan wa anta khoirul waaritsiina. (Q.S.Al-Bayyinah (21):89)

Artinya:
Ya Tuhanku janganlah Engkau membiarkan aku hidup seorang diri dan Engkaulah waris yang paling baik.

4.  Kepahaman agama dan Al Quran
Allahumma faqqihhu fid diini wa ‘allimhut ta’wiila.

Artinya:
Ya Allah, berikanlah kepahaman baginya dalam urusan agama, dan ajarkanlah dia ta’wil (ayat-ayat Al Quran).


5.  Sehat sempurna, berakal cerdas, berilmu dan beramal
Allahummaj’alhu shohiihan kaamilan, wa ‘aqilan haadziqon, wa ‘aaliman ‘amilan.

Artinya:
Ya Allah, jadikanlah ia anak yang sehat sempurna, berakal cerdas, dan berilmu lagi beramal.

Ini adalah doa agar anak cerdas otaknya.

6.  Sholeh, hafal Al Quran, dan hidup berkah
Allahummaj’al aulaadanaa aulaadan shoolihiina khaafi dziina lil qur’aani wassunnati fuqohaa fiddiini mubarokan khayaatuhum fiddunyaa wal aakhiroti.

Artinya:
Ya Tuhan, jadikanlah anak-anak kami menjadi anak yang sholeh dan sholehah, menjadi orang yang hafal Al Quran serta sunnah, serta orang yang paham dalam agama, dibarokahi kehidupan mereka di dunia serta di akhirat.

7.  Menyenangkan
Rabbana hablana min azwajina wa zurriyatina qurrata a’yuniw waj’alna lil muttaqina imama.

Artinya :
Ya Rabb kami, anugerahkanlah kepada kami isteri-isteri (pasangan hidup) kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertaqwa

8.  Berbagai doa untuk anak
Ya Allah, jadikanlah anak-anakku orang yang sholeh dan taat beribadah, panjangkanlah umurnya, lapangkan rezekinya, cerdaskan akalnya, dan terangilah kalbunya, karuniakan ilmu yang banyak dan bermanfaat, serta sehatkanlah jasmaninya, dengan rahmat-Mu yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

9.  Perlindungan untuk bayi baru lahir
Aku memohon perlindungan untuk engkau (bayi baru lahir) dengan kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan setan, binatang-binatang yang berbisa, dan dari kejahatan yang menakutkan. 


Selamat mengamalkan doa memohon anak sholeh / agar anak sholeh ini. 

Semoga terkabul.

Aamiin.

Sumber gambar: Pixabay