07 Mei 2022

Review Buku "Two Awesome Hours"

"Two Awesome Hours," science-based strategies harness your best time and get your most important

Penulis: Josh Davis


Two awesome hours


"Two Awesome Hours" ini buku yang covernya bagus menurutku. Meskipun idenya agak biasa seperti pemakaian gambar jam dan panah untuk waktu atau produktivitas tapi tetep aja komposisinya/pengaturannya itu keren. 


Ngomong-ngomong soal waktu dan produktivitas, bagiku pribadi buku tentang waktu dan produktivitas itu ya sama, 11-12. Cuma, pada realnya, yang kudapati nih ya, buku waktu itu biasanya tentang pengaturan jadwal harian/kapan dan durasinya gitu-gitu, sedangkan kalau produktivitas mencakup misalnya olahraga, istirahat yang cukup gitu-gitu. Nah, buku ini meskipun judulnya tentang waktu ini termasuk yang kelompok produktivitas. Jadi, kalau kamu membandingkan dia dengan buku-buku yang tentang waktu, dia beda. Dia lebih mirip buku-buku yang ada dalam kelompok produktivitas.


Isi buku ini itu tentang cara agar kamu lebih produktif, yaitu dengan membahas mengenai lingkungan kerjamu, gangguan-gangguan di tempat kerjamu, makanan dan minuman yang mempengaruhi, emosimu, kondisi fisik dan mentalmu, pengaruh suara, cahaya, luas ruangan, dll. 


Di sini, kelebihan utamanya adalah sisi sainsnya. Dia berbasis science. Isinya juga menyeluruh sih. Dan bagiku ya, kalau dari luaran, selain covernya yang bagus, ada 2 frase kunci yang menjadi magnet utamanya, yaitu "two hours" dan "science-based." Yah cuma 2 jam gitu loh. Kepo nggak sih. Eits, tapi tunggu dulu. Ada buku lain yang judulnya itu pake waktu lebih singkat lho. Seperti apa isinya? Yah mungkin lain kali akan kureview dan mungkin juga tidak. Tergantung. Toh aku juga belum ngintip isinya. 


Tapi "Two Awesome Hours" ini emang bagus ya. Recommended. Coba masukkan deh ke daftar bacamu. Insya Allah kamu akan dapat banyak manfaat darinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.