Scammer cinta, buka hati jangan pakai buka baju. Sungguh ironis, berdasarkan pengalaman saya, pria dengan perlakuan terbaik dan termanis adalah scammer dan playboy, karena mereka tergolong berpengalaman dan praktek secara langsung. Scammer ini tidak hanya manis tapi bisa juga sangat pengertian. Sebenarnya mereka banyak macamnya tapi yang pernah berinteraksi dengan saya di antaranya seperti itu. Kelompok-kelompok di bawah mereka diduduki oleh: orang yang “tidak punya” apa-apa dan “tidak punya” siapa-siapa tapi yang berakhlak baik (orang seperti ini dekat dengan Allah dan pandai merasakan situasi orang lain/memperlakukan orang lain dengan layak), orang yang berilmu agama tinggi dan memahaminya secara mendalam serta berusaha menerapkannya (tapi orang tipe ini cenderung ingin mengubah/menuntut, jadi tidak semanis scammer), orang-orang yang bersungguh-sungguh ingin mengenal dan mengerti diri kita (ini juga kalau tidak berpengalaman maka masih kalah dari scammer), dan tipe-tipe lain. Jadi, dari sini mungkin kita sudah tahu alasan mengapa banyak orang terjebak dengan scammer cinta dunia maya.
Sebelumnya, apa sih pengertian scammer itu?
Scammer adalah orang yang
berusaha memperdaya korban demi untuk mendapatkan uang/hartanya, “tubuh”-nya,
atau hal lain darinya. Jadi, scammer cinta adalah orang yang berusaha
memperdaya korbannya melalui jeratan asmara.
Keberadaan scammer cinta ini kerap mewarnai kisah pencarian
seseorang akan jodohnya. Tak bisa dipungkiri bahwa setiap orang membutuhkan
pendamping hidup dan kemajuan teknologi memudahkan
aksesnya. Berjodoh via online mungkin saja, bukan?
Toh, ada juga kisah-kisah sukses dari mereka yang sudah mencobanya, baik
sengaja mencari jodoh ataupun tidak sengaja berjodoh akibat adanya interaksi di
dunia maya yang intens. Namun, hal itu akan menjadi masalah ketika ada scammer
cinta di dalamnya. Ini termasuk salah satu “penyakit” terbesar bagi para
jomblowan-jomblowati pencari jodoh di dunia maya.
Salah satu foto yang sering disalahgunakan oleh scammer
(foto yang disalahgunakan scammer untuk berinteraksi dengan saya)
Dari hari ke hari situs
sosial (Cyber crime) penyelamat korban scammer terus melaporkan jatuhnya
korban. Rata-rata dari mereka ngeyel (tidak percaya) kalau kekasihnya
adalah seorang penipu. Diingatkan oleh siapapun, termasuk orang dekatnya,
biasanya tidak mau dan malah berpikir bahwa yang mengingatkan tadi iri pada
hubungan mereka. Iri kenapa? Ya karena si scammer ini biasanya menggunakan
foto-foto dan atau identitas palsu dari orang-orang ganteng, keren, body
atletis, dan bermasa depan cerah/mapan. Fotonya asli milik orang lain (yang benar-benar anggota polisi atau lainnya) namun
disalahgunakan oleh si scammer itu (bukan foto miliknya/bukan foto dirinya sendiri), kebanyakan yang dipakai adalah foto polisi,
angkatan, pilot, pelaut, pengusaha, dan artis yang guanteng-guanteng. Kalau sudah
begini, siapa juga yang tidak klepek-klepek. Liat ganteng aja sudah
klepek-klepek apalagi ditambah dengan rayuan maut dan perlakuan manisnya wah
akal sehat mungkin bisa mampet seketika.
Foto yang digunakan (atau disalahgunakan?) oleh scammer luar negeri yang berusaha menipu saya
Serius lho, korban-korban yang di FB saja sampai rela edit-edit
foto demi pasang foto berdua dengan yayang palsunya itu, bahkan juga edit
relationship jadi pacaran, tunangan, atau nikah dengannya dan sudah panggil
mama-papa juga. Lucunya, dimintai uang dalam jumlah sangat banyak pun mau,
padahal baru kenal. Lebih lucu lagi karena ada yang mau kirim foto telanjang,
phone sex, atau ML (Making Love) dengannya. Aih...mau-maunya gitu lho. Di mana
rasa malunya? Saya tidak tahu pasti apakah itu dilakukannya dengan sadar
ataukah ada unsur semacam hipnotis di dalamnya sehingga para korban mau disuruh
mengirim foto bugil/tak senonoh seperti itu. Yang jelas, pelaku tidak pandang
bulu, banyak juga korban yang berkerudung atau berpakaian muslimah tapi juga
terjerat oleh mereka. Bukan salah kerudung
dan pakaiannya ya, tapi mungkin merekanya yang kurang memahami esensi dari pakaian muslimah tadi, apa saja aurat mereka,
bagaimana berhubungan dengan lawan jenis, dan sesuatu yang intinya adalah masih
belum menerapkan Islam secara kaaffah (menyeluruh). Beruntung masih ada
orang-orang yang peduli termasuk situs FB yang saya sebutkan tadi (Cyber crime).
Sumber: FB Cyber Crime
Para korban scammer yang sampai rela buka baju seperti itu akan
mengalami setidaknya 2 kerugian, pertama mereka sudah dimintai uang sebelumnya
dan yang kedua mereka akan diancam karena foto bugilnya sudah di tangan pelaku.
Entah fotonya dijual, entah korban diperas agar terus mengirim uang, entah
korban disuruh “melayani” pelaku, entah dijadikan model porno/bintang film
porno, atau bahkan dijual atau dijadikan pelacur. Rugi banget deh pokoknya.
Naudzubillahi min dzalik, jangan sampai ya kita terjebak yang seperti itu!
Nah,
untuk menghindarinya maka kita perlu mengetahui apa saja sih ciri-ciri scammer
itu?
Ciri-ciri
scammer:
1.
Umumnya
menggunakan foto polisi, angkatan, pilot, pramugara, pelaut, atau artis.
2. Umumnya bertubuh atletis dan ganteng (atau cantik jika wanita), tapi ada juga yang jelek (pakai foto pribadi).
3.
Baru
kenal sudah panggil sayang-sayang/mama-papa.
4.
Suka
menunjukkan identitas diri tanpa diminta, misal KTP palsu, kartu pegawai
Pertamina palsu, dan semacamnya.
Contoh kartu identitas palsu scammer yang pernah masuk ke saya
5.
Suka
gonta-ganti foto dengan cepat, untuk meyakinkan korbannya.
6.
Menghindari
video call dengan berbagai alasan. Kalaupun akhirnya dia bersedia untuk video
call dengan korban maka videonya biasanya gelap/burem.
7.
Biasanya
berperan sebagai duda beranak.
8.
Dalam
waktu singkat dia akan mengada-adakan alasan agar korban mentransfer
sejumlah uang, misal: ortu sakit, mutasi kerja, kirim hadiah, dan lain-lain.
9.
Ada scammer
dengan modus pengiriman hadiah. Hadiah tersebut tertahan di Bea Cukai dan
korban harus membayar dulu sejumlah uang agar hadiah itu bisa benar-benar
sampai ke tangannya. Ini modus ya, tidak benar.
Baca juga:
Kelas Online Pra Nikah (kelas samara)
21 Hari Mencari Jodoh
Kitab Suci Jomblo
Quantum Jodoh
Baca juga:
Kelas Online Pra Nikah (kelas samara)
21 Hari Mencari Jodoh
Kitab Suci Jomblo
Quantum Jodoh
10.
Jika
scammer itu adalah kenalan FB, maka cek pertemanannya, foto-fotonya, dan
data-data lainnya. Apakah temannya wanita semua? Berapa jumlah temannya? Berapa
teman yang satu tempat kerja dengannya? Waspada jika temannya terlalu sedikit apalagi wanita semua.
11. Bila kamu bersedia telponan dengannya, biasanya suaranya merdu.
12. Suka kontak di jam-jam tidak normal.
13. Lebay agar terlihat sok alim, misalnya sering ngingetin jam sholat.
14. Kehadirannya susah diprediksi, dia akan mengada-adakan alasan supaya keberadaannya hilang timbul, misal susah sinyal.
15. Umumnya dia cari korban yang beda kota (beda tempat pokoknya dengan lokasi palsu dia) atau dia akan berperan sebagai orang yang kerjanya mobile (dan semacamnya).
16.
Marah
jika ditanya detail mengenai identitasnya.
Jika kita orang yang teliti, apalagi pendengar yang baik, mungkin
kita bisa mengenali kebohongan mereka dengan mudah karena orang yang berbohong
harus punya persiapan yang baik agar kebohongannya terdengar sempurna. Kalau
ada info yang tidak sinkron itu sudah warning dan jangan diteruskan
lagi.
Yah,
seperti itu kira-kira ciri-ciri scammer cinta. Jadi, kalau menemukan orang
dengan ciri-ciri di atas harap hati-hati ya! Jadilah wanita yang cerdas! Waspada
dengan scammer cinta! Buka hati jangan pakai buka baju!