18 Februari 2022

Review Buku "Mr. Right Now"

"Mr. Right Now: when dating is better than saying 'I do'"

Penulis: Rachel Safier


Membaca judul buku "Mr. Right Now" ini seketika membuatku berpikir bahwa penulisnya adalah orang yang kreatif. Judulnya kontras dengan buku-buku lain pada umumnya yang biasanya isinya tentang mencari Mr. Right, ciri-ciri Mr. Wrong, atau yang judulnya berbau merit-merit gitu deh. Jadi, dia itu ahli membolak-balikkan kata padahal intinya ya kurang lebih sama. Dalam kasus ini, isi buku ini ya dominan tentang ciri-ciri Mr. Wrong. Meskipun kukatakan kreatif, tetapi aku tidak tahu keefektifannya, apakah buku ini jadi lebih menarik dan marketable/laris atau tidak. 


Buku ini adalah buku yang bersahabat banget buat para cewek lajang. Dia ngajarin ngapain cepet-cepet nikah, nggak perlu buru-buru, ini lho ada 14 tipe cowok yang nggak baik (the wrong man) yang misal kamu udah terlanjur pacaran sama dia ya untunglah nggak sampe nikah. 


Begitulah, isi buku ini adalah tentang 14 tipe "the wrong man". Isinya sudah terlihat jelas pada daftar isi, alias daftar isinya bagus. 


Secara keseluruhan, buku ini cocok untuk dibuat latihan speed reading/speed reading beneran. Setidaknya ada 3 metode speed reading yang cocok untuk speed reading buku ini, yaitu skimming, scanning, dan preview reading, tapi yang paling cocok kayaknya ya scanning. Kita bisa punya gambaran isinya langsung dengan melihat daftar isi, bagian akhir tiap bab, dan bagian-bagian yang disorot/diberi penegasan oleh penulis. Apalagi, tiap tipe "The Wrong Man" tadi itu diuraikan ke dalam bab-bab yang terpisah, 1 tipe 1 bab. Kamu bisa langsung mencari tipe "The Wrong Man" yang kamu maksud tanpa perlu membaca tipe lainnya atau bahkan isi buku ini yang lain. Kadang kan ya kita sudah mencurigai calon kita itu kemungkinan masuk tipe yang mana, ya bisa langsung cari aja bab yang memuatnya. Hanya 2 bab yang mungkin perlu dibaca urut, kalau mau, selebihnya kamu bisa baca acak mulai dari bab yang paling menarik buatmu dulu.


Buku ini berisi daftar tipe cowok yang termasuk ke dalam red flags. Banyak tipe cowok yang nggak cocok jadi suamimu dan nggak usah kamu paksain untuk nikah sama mereka. Keempat belas tipe cowok tadi dijelaskan ciri-cirinya di sini, berikut contoh orang/kasusnya serta pro dan kontranya (kelebihan dan kekurangan cowok tipe tersebut). Selain itu, buku ini dilengkapi pula dengan pernyataan-pernyataan dari terapis yang berhubungan dengan masing-masing tipe tersebut dan kuis untuk mengecek calonmu termasuk ke dalam salah satunya atau tidak. Di sini, di satu sisi aku merasa terbantu dengan adanya contoh nyata dari tokoh dengan nama tertentu yang termuat di dalam buku ini tapi di sisi lain "Aduh, masa sebut nama sih. Kayak ngrasani jadinya." Yah, ada pertentangan seperti itu. Aku seneng tapi sekaligus merasa bersalah/berdosa misal sebut nama kayak gitu. 


Terlepas dari itu, buku ini akan sangat merangkulmu wahai wanita lajang. Di tengah gencarnya berbagai pihak/media yang ngompor-ngompori kamu biar buru-buru nikah, menekanmu, merendahkanmu, menginjak-injak atau mencap buruk kamu karena belum menikah, kemunculan buku ini itu bagaikan oase atau angin segar yang akan menghibur hatimu, mengembalikan logikamu agar tetap jalan (nggak terpengaruh emosi sesaat), sekaligus mengajakmu untuk maju dengan mengajarkan cara menyeleksi calon dengan lebih baik. 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.